SERGAP NTT -> Penerbangan pesawat TransNusa saat ini dihentikan sementara hingga pekan depan. Penghentian sementara ini ditempuh menyusul adanya proses finalisasi Air Operator Certificate (AOC).
Demikian disampaikan Business Development Manager PT TransNusa Air Service, Budhy Syahroni Karsidin, kepada Pos Kupang, Kamis (18/8/2011).
Menurut Budhy Karsidin, manajemen PT TransNusa menghentikan operasi pesawat sementara dalam minggu ini, berkaitan dengan proses finalisasi AOC sampai sekarang belum final karena kami masih lakukan beberapa tahapan lagi.
“Saat ini memang tidak ada penerbangan oleh TransNusa. Prosesnya dijadwalkan selesai akhir pekan ini sehingga kemungkinan pekan depan sudah bisa kembali operasi. Ini akibat adanya proses finalisasi AOC,” kata Budhy Karsidin.
Dia menjelaskan, pesawat mereka ada juga yang sedang menjalani masa pemeliharaan atau maintenance dan beberapa armada berhenti sementara saat proses penyelesaian AOC.
“Kami manajemen mohon maaf kepada semua masyarakat dan pihak yang sebagai pelanggan karena ini bukan disengajakan. Karena itu kita juga minta dukungan seluruh masyarakat agar proses AOC bisa selesai,” kata Budhy Karsidin. (by. Pos kupang)
Tinggalkan komentar
Belum ada komentar.


Tinggalkan komentar