Lebu Raya Ajak Bangun NTT Dengan Ide Inovatif dan Kreatif


sergapntt.com [KUPANG] – Gubernur NTT, Drs. Frans Lebu Raya mengatakan, membangun Provinsi NTT diperlukan kerjasama dan koordinas serta keterlibatan semua komponen masyarakat termasuk institusi vertikal yang ada di daerah. ”NTT hanya bisa dibangun dalam kebersamaan. Tidak ada institusi yang rasa hebat sendiri,” tandas Gubernur saat menerima Kakanwil Hukum dan HAM Provinsi NTT, Budi Sulaksana, SH, M.Si di ruang kerja Gubernur, Kamis (3/11/11).
Budi Sulaksana melapor kepada Gubernur berkenaan dengan tugasnya yang baru sebagai Kakanwil Hukum dan HAM NTT menggantikan Drs. H. Agus Saryono yang mendapat jabatan baru sebagai Direktur Informasi HAM Dirjen HAM Kementerian Hukum dan HAM RI. Saryono menggantikan posisi Budi Sulaksana sebelumnya.
Gubernur Lebu Raya mengajak Kakanwil Hukum dan HAM NTT yang baru untuk membangun NTT dengan ide-ide yang inovatif dan kreatif. ”Kita musti bersyukur karena sampai hari ini NTT masih aman, rukun dan damai. Saya kira ini satu kekuatan untuk membangun daerah yang terdiri dari banyak pulau, suku dan aneka kebiasaan hidup masyarakat,” ungkap Gubernur.
Provinsi NTT, kata Gubernur, masih dihantui berbagai persoalan kemasyarakatan. ”Memang kerja di NTT punya tantangan tersendiri. Tapi mari kita kerja dengan hati untuk bangun daerah ini agar bisa lebih maju dan sejahtera,” pinta Gubernur.
Sedangkan kepada pejabat lama, Gubernur berpesan untuk tetap mengenang dan mengingat NTT. ”Jangan lupa NTT. Ceritakan yang baik-baik tentang NTT di tempat tugas yang baru,” pesan Gubernur kepada Agus Saryono yang menjabat Kakanwil Hukum dan HAM NTT sejak 9 Desember 2010 hingga 20 Oktober 2011.
Di tempat yang sama, Budi Sulaksana meminta dukungan dan perhatian Gubernur NTT terhadap tugas-tugasnya sebagai Kakanwil Hukum dan HAM di NTT. ”Saya mohon dukungan Pak Gubernur terhadap tugas-tugas saya selaku Kakanwil Hukum dan HAM NTT yang baru,” ucap Budi Sulaksana.
by. FERRY GURU

Tinggalkan komentar

Belum ada komentar.

Comments RSS TrackBack Identifier URI

Tinggalkan komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.