Bantuan PLTS Tidak Berfungsi


sergapntt.com [BA’A] – Dusun Oesosole Desa Faifua Kecamatan Rote Timur yang terletak paling timur di Kabupaten Rote Ndao adalah salah satu dusun yang kehidupan masyarakatnya hanya bergantung pada laut. Pantauan di dusun tersebut, Minggu (11/12) terlihat sangat memprihatinkan. Pembangunan di dusun tersebut hampir tidak tersentuh, baik itu infrastruktur jalan, air bersih, penerangan dan lainnya hampir tidak ada.
Penerangan misalnya, selama tiga tahun terakkir mereka diberikan bantuan penerangan berupa PLTS oleh Pemkab Rote Ndao melalui Dinas Pertambangan Kabupaten Rote Ndao. Namun sangat disayangkan, PLTS itu sudah tidak lagi berfungsi alias rusak.
Salah satu warga, Nimrod, mengatakan, mereka sangat rindu akan penerangan, namun apa mau dikata kerinduan hanya sebatas kerinduan karena hampir satu tahun terakhir bantuan penerangan berupa PLTS rusak.
“Katong disini yang buat terang hanya PLTS, tapi semua PLTS yang dikasih pemerintah sudah rusak. Bukan hanya beta punya, tapi semua yang dapat bantuan ini rusak. Padahal, ada yang belum satu tahun operasi,” katanya dengan nada kesal.
Dikatakan, pihaknya selama ini melakukan operasi sesuai buku petunjuk, namun tetap saja tidak bertahan. Pihaknya telah melaporkan hal itu kepada petugas Dinas Pertambangan dan katanya petugas akan datang untuk perbaiki. Namun sampai sekarang tak kunjung datang.
Dia berharap, pemerintah memberikan perhatian kepada mereka, khususnya di bidang infrastruktur jalan, air dan penerangan.
By. ED

 

Tinggalkan komentar

Belum ada komentar.

Comments RSS TrackBack Identifier URI

Tinggalkan komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.