Stok Beras Aman Untuk Natal dan Tahun Baru


sergapntt.com [ATAMBUA] – Stok beras di Bulog Atambua aman. Stok yang tersedia saat ini bisa untuk tiga hingga empat bulan mendatang. “Stok beras sampai saat ini aman dan bisa bertahan hingga tiga sampai empat bulan,” kata Kepala Sub Divisi Regional Bulog Atambua, Made Agustama, Rabu (14/12) terkait dengan stok beras jelang Natal dan Tahun Baru 2012.
Dijelaskan, saat ini yang tersedia pada gudang Bulog Atapupu mencapai 6.300 ton dan pada stok ini akan bertambah terus seiring dengan penyaluran raskin kepada masyarakat Kabupaten Belu.
Sabtu pekan lalu ujarnya, pihaknya baru membongkar 1.700 dari kapal motor Mitra Nusantara dan saat ini sedang dibongkar beras di pelabuhan Atapupu sebanyak 3.000 ton. Sementara itu untuk Kefa Movereg sebesar 1.500 ton. “Stok beras saat ini sebanyak 6.300 ton baik di gudang Bulog Atapupu maupun di gudang Bulog Kefamenanu,” katanya.
Jumlah ini akan terus bertambah pada beberapa waktu mendatang, sebab masih dalam perjalanan maupun pengiriman. Dengan pengiriman lagi yang dilakukan Bulog, maka stok beras akan meningkat dan sangat siap untuk memenuhi kebutuhan beras pada hari raya Natal dan Tahun Baru nanti.
“Masyarakat jangan panik akan beras, karena stok sangat mencukupi. Bahkan, stok yang dimiliki Bulog Atambua bertahan hingga tiga sampai empat bulan nanti,” katanya.
Pihaknya sudah melakukan perhitungan akan kebutuhan beras pada hari raya termasuk raskin yang dibagikan kepada masyarakat. Karena perhitungannya, beras tidak akan mengalami kekurangan apalagi kelangkaan. “Kami sudah hitung semua, jadi beras stoknya aman selalu walaupun ada sejumlah ton beras dijatahkan untuk raskin,” ulangnya.
Menurutnya, pihaknya terus berupaya keras untuk semua itu, jadi dipastikan tidak ada masalah dengan beras.
Menyoal antisipasi naiknya kebutuhan pada hari raya Natal dan Tahun Baru, Made Agustama mengatakan, selain sedang membongkar sejumlah beras di pelabuhan Atapupu saat ini, pihaknya juga sedang mendatangkan lagi beras dan semua untuk antisipasi lonjakan permintaan tidak terkecuali raskin yang wajib dibagikan kepada masyarakat.
“Antisipasi pasokan beras terus kami lakukan. Walau naik permintaan dan kebutuhan beras, semua akan aman terkendali tanpa ada masalah,” sergahnya.
Dia menghimbau kepada masyarakat untuk tidak khawatir dengan stok beras karena lembaganya akan terus berupaya menjaga stok demi memenuhi kebutuhan masyarakat akan beras pada hari Natal dan Tahun Barui.
By. ATB

 

Tinggalkan komentar

Belum ada komentar.

Comments RSS TrackBack Identifier URI

Tinggalkan komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.