Napoli Tak Mampu Ciptakan Gol


sergapntt.com, TURIN – Napoli tak mampu sekalipun melakukan tendangan ke arah gawang saat tunduk dari Juventus dengan skor akhir 0-3. Walter Mazzarri pun menyebut lini depannya kehilangan ketajaman.
Di Juventus Stadium, Senin (2/4/2012) dinihari WIB, I Partenopei mampu menahan imbang Bianconeritanpa gol pada paruh pertama pertandingan. Namun di babak kedua mereka tak mampu menahan gempuran tuan rumah dan harus merelakan gawangnya dijebol Leonardi Bonucci, Arturo Vidal, dan Fabio Quaqliarella.
Yang mengecewakan dari penampilan Napoli dalam laga tersebut adalah ketidakmampuan mereka menciptakan shot on goal. Data yang dilansir Soccernet, menyebut kalau Edinson Cavani dkk. hanya menciptakan tujuh peluang dan tidak ada satu pun yang mengarah ke gawang.
“Ini mungkin penyerang kami kehilangan ketajaman. Namun saya ragu kalau mereka sudah mulai arogan. Edi Cavani berlari terlalu banyak hari ini untuk membantu pertahanan,” sebut Mazzarri kepada Football Italia.
 “Seorang pelatih melihat pada keseimbangan dan jika anda tidak tidak mendapati penyerang tidak membantu lini tengah, maka Anda akan mendapatkan kesulitan,” tambahnya.
Lebih lanjut lagi Mazzarri juga memuji performa apik yang ditunjukkan oleh lini belakang Juventus yang dikomandoi oleh Giorgio Chiellini.
“Giorgio Chiellini bisa mengawal tiga penyerang saya seorang diri, karena dia tidak mungkin untuk dilewati. Kami tidak banyak menciptakan peluang hari ini dan kami tidak bisa bermain seperti biasa karena Juve sempurna di lini belakang,” tutupnya.
By. Che/Din/Mrp

Tips Membuat Nyaman Kamar Bayi Anda


sergapntt.com – Bayi yang rewel di malam hari dan tidak bisa tidur dengan tenang, bukan semata-mata karena sakit atau sedang lapar. Faktor kondisi kamar bayi juga bisa menentukan masalah tersebut.
Apakah kenyamanan bayi untuk beristirahat atau bermain sudah disiapkan dengan baik di kamar bayi anda? Apakah dengan kamar bayi yang nyaman dapat membuat bayi anda tidur pulas sepanjang malam?
Tips membuat nyaman kamar tidur bayi.
1. Pastikan letak kamar bayi bersebelah dengan kamar utama, sehingga mudah dijangkau apabila bayi menangis.
2. Berikan warna lembut pada kamar bayi sehingga tidak terkesan ramai dan silau.
3. Adanya jendela di kamar bayi agar sirkulasi berlangsung dan udara dalam kamar pun tidak pengap dan tidak kotor.
4. Penempatan box bayi atau tempat tidur bayi pastikan tidak terhalang lemari, agar banyak udara disekeliling tempat tidur dan tidak pengap.
5. Pilih box bayi atau tempat tidur bayi yang aman, berteralis atau memiliki kayu penyangga agar bayi tidak jatuh.
6. Gunakan kasur atau matras yang ukurannya tepat dengan ukuran box bayi, dan baiknya pilih jenis kasur yang ber per. Dengan kasur per tidak menimbulkan debu atau alergi, serta jenisnya tidak terlalu empuk. Dengan begitu dapat membantu pembentukan tulang belakang bayi dengan baik.
7. Pemasangan kelambu anti nyamuk dapat membantu kenyamanan ruang tidur bayi agar terhindar dari gangguang nyamuk-nyamuk yang mengigit. Pastikan kembali kelambu anti nyamuk terbuat dari bahan yang lembut, sehingga apabila bayi menyentuhnya tidak membuat kulit bayi yang halus terluka.
8. Berikan sprei dan selimut yang lembut pada tempat tidur bayi, dan simpan banyak bantal disekeliling tempat tidur bayi sebagai pelindung sisi tempat tidur, agar bayi tidak kontak langsung dengan kayu box tempat tidur. Selain itu juga disekeliling box bayi akan terasa empuk dan hangat, sehingga meskipun kamar bayi ber-AC akan tetap terasa hangat untuk sang bayi.
9. Siapkan selimut bayi dengan bahannya yang halus dan menyerap keringat, seperti katun. Selain tidak panas dikulit bayi, selimut bayi dengan berbahan katun ini memberikan kenyamanan untuk bayi.
By. Miranda Kalila

“Busu-Busu” Pilih Duo Dan


sergapntt.com, KUPANG – Kehadiran Duo Dan alias Daniel Adoe dan Daniel Hurek di kancah pemilukada 2012-2017 menyulut pro kontra. Sebagian pemilih tak suka dengan gaya kepemimpinan Duo Dan selama periode 2008-2012, namun sebagiannya lagi mengacungkan jempol buat putra asal Rote dan Lembata itu.
“Bung,,,, busu-busu, mari kita pilih Duo Dan. Biar sedikit, tapi mereka sudah terbukti. Yang lain baru buat janji. Tau tooo kalau politisi yang buat janji. Tipu semua,,,. Kalau ada yang benar paling satu persen sa. Karena itu, mari kita pilih Duo Dan, hahahahaha,,,” ujar Frengky Yohanes, warga Naikoten I Kota Kupang, saat bincang-bincang dengan SERGAP NTT di Kupang, Minggu (1/4/12).
Menurut pemuda asal TTS itu, Duo Dan adalah pemimpin yang baik. Hanya lawan politik saja yang mengskenariokan agar citra Duo Dan buruk di mata masyarakat.
“Orang omong bilang Duo Dan korupsi, mana bukti? Bilang Dan Adoe begini-begitu, tapi semua sonde ada bukti. Ini isu yang sengaja dimainkan oleh lawan politik. Miris sekali,,,” tandasnya.
Kata Frengky, sekarang ini sudah tidak jaman lagi memilih pemimpin berdasarkan sentimen suku, ras dan agama.
“Biar beta orang Timor, tapi beta sonde akan pilih orang Timor. Biar dia satu suku deng beta, tapi kalau dia sonde toe deng beta, mo biking apa ooooo. Yang enak dia, kita begini-begini sa,,,” tegasnya.
By. Berta Mude  

Esthon Bakal Tinggalkan Frans?


Calon Wakil Gubernur NTT
Nikolaus Ladi

sergapntt.com, KUPANG – Pesta demokrasi Pilgub NTT mulai menjadi bahan diskusi warga NTT. Rumor berkembang bahwa paket Drs. Frans Lebu Raya dan Ir. Esthon Foenay (FREN) bakal bubar. Gubernur dan Wakil Gubernur NTT ini tak akan sama-sama lagi menghadapi suksesi 2013-2018. Frans dikabarkan akan menggandeng Bupati TTS, Paul Mela, sedangkan Esthon akan berduet dengan pengusaha batu bara asal Ende, Flores, Nikolaus Ladi.

Namun disetiap kesempatan Frans mengaku; untuk selamanya FREN akan tetap solid, termasuk menghadapi Pilgub 2013.
“Saya dan pak Esthon ini satu. Kami solid,” ujar Frans saat ditemui SERGAP NTT belum lama ini.
Sementara itu, Nikolaus Ladi mengatakan dirinya siap bersama-sama dengan Esthon memenangkan Pilgub.
“Soal siap, setiap detik saya selalu siap. Menang atau kalau, hanya Tuhan yang tahu. Tapi saya optimis,” ujarnya.
Mantan karyawan Bank NTT yang kini menjabat sebagai Direktur Utama (Dirut) di salah satu perusahaan tambang batu bara di Kalimantan itu menjelaskan, sejauh ini sudah ada komunikasi yang mengarahkan dia akan berpasangan dengan Esthon.
“Sabar saja. Kita lihat saja nanti,” imbuhnya.
By. Chris Parera
    

Pejabat Pemprov NTT Ketar-Ketir Tunggu Mutasi


sergapntt.com, KUPANG – Sinyalemen akan adanya mutasi para pejabat di lingkup Pemprov NTT ternyata membuat sebagian pejabat eselon II, III dan IV ketar-ketir. Mereka penuh tanda tanya, dipromosi atau dicopot. Tapi semua itu tergantung hasil Pemilukada Kota Kupang 1 Mei 2012 nanti. Loh koq?
Ya, santer terdengar mutasi akan dilakukan setelah pemilukada. Dari situ akan dilihat siapa-siapa saja pejabat yang loyal terhadap Gubernur dan Wakil Gubernur NTT, Frans Lebu Raya dan Esthon Foenay (FREN). Maklum FREN sedang getol memenangkan pasangan walikota dan wakil walikota Kupang periode 2012-2017 yang diusung PDIP dan GERINDRA, yakni Jefri Riwu Kore dan Kristo Blasin (Jeriko).
Hampir semua pejabat dikerahkan untuk mendukung Jeriko. Jika terendus loyal, maka yang bersangkutan akan diberi jabatan. Tapi jika tidak, maka suka tidak suka harus siap di non jobkan. Ahayyyy mati suuuu,,,!
Sebenarnya mutasi telah dilakukan akhir Februari 2012 lalu. Bahkan Gubernur pun telah nyatakan itu. Tapi karena ada pejabat yang “main” dua kaki alias mendukung Jeriko sekaligus mendukung paket lain, akhirnya rencana mutasi di stop.
Padahal per 1 Februari 2012 lalu, terdapat dua pejabat eselon II yang pensiun, yakni Kepala BNN NTT, Ny. Pratini Harjokusumo, SH, M.Si, dan Kadis Perindag NTT, Drs. Yoseph Lewokeda. Sedangkan  Kadis Perikanan dan Kelautan NTT, Ir. Ana Salean, M.Si telah pensiun sejak 1 Januari 2012.
Jabatan lowong lainnya adalah Kepala Biro (Karo) Administrasi Pembangunan (AP) dan Karo Urusan Pegawai (UP) Setda NTT yang ditinggal alm. Karolus Kia, SH yang meninggal akibat sakit pada 16 Januari 2012 lalu.
Jabatan yang baru diisi adalah Sekretaris KPU NTT, dan sekarang dijabat oleh Ubaldus Gogi.  
Info dari Baperjakat NTT menyebutkan, Kepala BNN bakal dijabat oleh Drs. Aloysius Dengi Dando (kini Karo Kesra Setda NTT), Kadis Perindag, Kanis Beka, SH (sekarang Karo Umum Setda NTT), Kadis Perikanan dan Kelautan NTT, Ir. Fredik Tilman (sekarang Kepala Badan Arsip NTT), Karo Administrasi Pembangunan Setda NTT, Drs. Abraham Maulaka (Sekarang salah satu kabag di Biro AP, Kepala Badan Arsip NTT, Ir. Wayan Darmawa, MT (sekarang Kepala Bappeda NTT), Kepala Bappeda NTT, Drs. Os Toda (sekarang Karo Keuangan Setda NTT), Karo Keuangan Setda NTT, Drs. Elias Hali Lanan (sekarang Kebag perbendaharaan Biro Umum Setda NTT), dan Karo UP, Beni Wahon, S.Sos, MM (sekarang salah satu Kabag di Biro AP).
Tak hanya itu, Kadis Kebudayaan dan Pariwisata NTT, Drs. Abraham Klakik juga diisukan bakal diganti oleh Kepala UPTD Taman Budaya NTT, Dra. Yohana Liwu Lango. Abraham dinilai kurang kreatif memanage pariwisata NTT. Di jabatan baru nanti, Abraham akan menempati kursi staf ahli Gubernur NTT.
Sedangkan Eselon III terdapat lima pejabat yang pensiun, yakni Sekretaris Dinas Perikanan dan Kelautan NTT, Kepala UPT Sumber Daya Air wilayah Flores (Ir. Anselmus Say, ST), Kabag Mutasi Biro UP Setda NTT (Ny. Susan Ferdinandus, SH), Kabid Penyuluhan dan Pelayanan Badan Arsip NTT (Honorius S. Liko), dan Kepala UPT Dispenda wilayah Rote Ndao, Obed Kaha.Sementara pejabat eselon IV terdapat tujuh orang pensiun.
Frans Lebu Raya pun sempat membenarkan kalau mutasi bakal dilaksanakan pada Februari 2012. Selain untuk penyegaran, mutasi ini juga, kata dia, untuk mengisi jabatan yang lowong.
“Ya,,, kita sedang mengkaji. Kita harapkan, dalam bulan Februari ini, mutasi sudah bisa dilaksanakan,” ujar Frans Lebu Raya kepada SERGAP NTT, Rabu (25/1/12) lalu.
Anehnya, hingga kini mutasi tak kunjung dilaksanakan. “Oww pak gub masih tunggu hasil pilkada. Soalnya sekarang ini ada banyak pejabat yang main dua kaki. Di gubernur ngaku dukung Jeriko, tapi di belakang buat lain. Itu sebabnya gubernur gerah,” ujar salah seorang pejabat loyalis Lebu Raya saat bincang-bincang dengan SERGAP NTT, Jumat (30/3/12).
Hmmm Tuhan Yesus aja dikhianati Yudas, apalagi hanya seorang gubernur. Hhhhhh,,,,! Santai sa eh,,,!
By. CHRIS PARERA